Sahabat Menjadi Cinta

Persahabatan yang berahir dengan sebuah hubungan percintaan. Mungkin itu yang bisa mendiskripsikan judul diatas.

Tapi sebelum anda membaca  ini jangan beranggapan bahwa saya sebagai peran utama atau sebagai pelaku dalam kisah ini. Ya saya bisa menulis seperti ini mungkin saja akan terjadi, tapi saya berusaha menghindarinya. Ehehehe

Memang sebuah persahabat itu lebih dari apapun... Dan lebih dari segalanya. Saya sendiri banyak memiliki sahabat namun hanya beberapa saja yang bisa mengerti tentang keadaan dan posisi saya.

Seorang sahabat sudah selayaknya memberi perhatian lebih dengan sahabat lainnya. Tapi, perhatian itu tidak lain dari sekedar sahabat, cuman kadang dari sebuah perhatian itu muncul rasa suka. Ntah rasa suka atau cinta hanya seorang pelaku itu sendiri yang akan mengetahuinya.

Rasa sayang atau cinta kepada seorang sahabat memang sangat sulit dihindari... Ketika cinta itu datang dengan tidak disengaja, ups tapi anda memang harus berhati2 untuk mengungkapkan rasa itu kepada seorang sahabat, jangan sampai muncul"Gara2 cinta, merusak persahabatan".

Memberikan rasa perhatian yang lebih kepada seorang sahabat itupun saya rasa juga tidak baik, memang perhatian itu perlu. Tetapi jangan sampai berlebihan... Kalau anda perhatiannya sudah melibihi kala dengan pacar sendiri, harus di pertanyakan perhatian itu. Hehehe

Dan sekali lagi, memang terkadang hanya sahabat tersebut yg mengerti tentang anda, tetapi..... Fahami dulu jangan sampai, pengertian dan perhatian yang diberikan oleh sahabat anda jangan disalah artikan. Lebih sakit rasanya kalau gara2 cinta merusak persahabatan anda.

Yups. Ingat " Sabahat jadi Cinta Itu mungkin terjadi Tetapi, Cinta Menjadi Sahabat itu Hampir tidak Mungkin terjadi" hehehe ini hanya sekedar coret2an ndak bisa tidur soalnya. :)

1 comments:

tsathesays27 said...

Cuma mau menambahkan... Sahabat jadi cinta pasti terjadi dikalangan remaja. Kasih sayang berlebihan mungkin wajar ya, tapi perasaan cinta yang ada di dalam diri sahabat mungkin akan lain dinyatakan. Tak bisa hati nya mengartikan cinta kalau cinta tersirat bukan tersurat.

Post a Comment

Silahkan Untuk teman-teman yang sudah berkunjung untuk meninglakan jejak kakinya di sini dengan kritik atau saranya....... terimakasih sebelumnya,